Wednesday, 12 June 2013

bikin duit pake google adsense


belakangan ini saya mulai belajar lagi tentang bagaimana cara memasang google adsense di blog saya.
seorang teman pemilik sebuah website ternyata bisa mendapatkan penghasilan yang lumayan hanya dengan memasang iklan di websitenya.
tertarik dengan hal tersebut dengan diatas maka saya mulai menempelkan iklan-iklan google adsense di blog ini.

iklan-iklan itu mulai saya tempel di sidebar, diantara widget-widget dan diantara setiap postingan.
iklan-iklan di sidebar ditata dengan warna dan ukuran yang mirip dengan tulisan pada widget agar lebih seragam dan eye-catching.
sementara iklan diantara setiap postingan masih belum bisa ditata dengan baik. sepertinya saya masih harus belajar coding blogspot biar bisa menaruh iklan itu dengan lebih halus penampakannya.

mulanya saya teringat dengan akun google adsense milik saya yang sudah ada sejak tahun 2007 / 2008. pada periode tahun itu adsense masih belum support bahasa indonesia. sehingga blog saya pun tidak memiliki iklan sama sekali.
namun kini, google adsense sudah support iklan berbahasa indonesia. akun adsense lama milik saya pun ternyata masih aktif. mulailah saya hubungkan akun adsense saya dengan akun blogger saya.
disinilah permasalahan mulai muncul. akun adsense saya ternyata sudah berdiri sebagai sebuah akun google tersendiri. jadi artinya saya memiliki 2 akun google. sementara itu email yang dipakai oleh akun adsense saya sudah expired.
mengatasi masalah tersebut, saya mulai mengaktifkan akun adsense saya dengan username baru dan mendapatkan gmail baru pula. setelah itu melalui akun google yang sudah aktif, saya tambahkan admin baru pada blog ini. done !
dengan demikian saya bisa memasang iklan-iklan google di blog ini.
Pekerjaan selanjutnya tentu saja meningkatkan trafik ke blog ini. semoga bisa. :D

Friday, 7 June 2013

ngedance semaleman


nahlo, tiba-tiba majang foto sendal robek.
ini akibat nafsu belajar yang tumbuh dalam kondisi berpakaian yang salah *halah*.
jadi ceritanya beberapa bulan yang lalu saya dan beberapa teman bersepakat dengan grup shuffle dancer. kami bersepakat untuk memotret mereka. just info, shuffle dance biasanya ditarikan bersama-sama dengan gerakan kompak dan dengan membawa lampu.
sampai pada malam yang ditentukan, kami mendatangi areal depan balai kota. di aspal panjang itu biasanya grup itu menggelar aksinya setiap sabtu malam. namun malam itu, perwakilan dari grup shuffle dancer memberitahukan kalau dia tidak bisa hadir.